Pemkot Ternate Launching e-Katalog Lokal

oleh -327 Dilihat
oleh

TERNATE# –  Di momentum perayaan Hari Ulang Tahun ke-77 Republik Indonesia, Pemerintah Kota Ternate (Pemkot), meluncurkan e-Katalok lokal, Rabu (17/8/2022).

Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (Kabag-PBJ) Kota Ternate, Yunita Rachman, menyampaikan, kehadiran e-Katalol bertujuan untuk mendorong perkembangan dan geliat para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Ternate. Baik itu yang berbadan usaha atau pun perseorangan.

“E-Katalog lokal ini juga dalam rangka peningkatan peningkatan penggunaan produk dalam negeri dan produk usaha mikro, usaha kecil, dan koperasi untuk menyukseskan gerakan nasional bangga buatan Indonesia pada pelaksanaan pengadaan barang atau jasa pemerintah,” ujarnya, Rabu (17/8/2022).

Yunita mengatakan, saat ini sudah tersedia 16 etalase produk, yakni etalase produk jasa Service Kendaraan, pakaian dinas dah Kain tradisional, makanan dan minuman, Jasa kebersihan, Jasa Keamanan, beton ready mix, bahan pokok, bahan material, aspal, alat tulis kantor, sowvenir, Seragam Sekolah, hewan ternak, peralatan dan perlengkapan komputer, percetakan dan penggandaan, serta furnitur/mebel.

Selain itu, sampai saat ini telah terdapat 93 produk yang sudah ditayangkan oleh 5 pelaku usaha UMKM Kota Ternate,  di antaranya yaitu produk makanan dan minuman dari vana catering dan ANNAST catering, produk pakaian dinas dan kain tradisional dari penjahit WIJAYA dan rumah batik Tubo, serta produk alat tulis kantor dari toko karunia makmur.

Menurutnya, para pelaku usaha yang telah menayangkan produknya pada E-Katalog lokal Kota Ternate diundang dan hadir dalam upacara peringatan detik-detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI di lapangan Ngaralamo Soa Sio Ternate.

Usai pelaksanaan upacara HUT RI, Wali Kota Ternate menyerahkan secara simbolis E-Katalog kepda pelaku usaha, dan itu sebagai bentuk apresiasi  Pemkot kepada mereka yang telah bersedia menayangkan produknya pada E-Katalog lokal Ternate.

“Semoga hal ini dapat mendorong para pelaku usaha lainnya untuk dapat segera mendaftarkan dan mempromosikan produknya pada EKatalog Lokal Kota Ternate,” tuturnya.

Yunita menambahkan,  Pemkot Ternate juga mengimbau kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta instansi vertikal lainnya untuk melakukan transaksi melalui E-Katalog Lokal Kota Ternate, sehingga mendorong upaya transparansi, akuntabilitas, efesien, efektif dan keadilan dalam proses pengadaan barang dan jasa pemerintah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.