Puluhan Cabor di Kota Ternate Nyaris Gagalkan Paripurna Pengesan KUA PPAS APBD-P 2023

oleh -1002 Dilihat
oleh

TERNATE#- Puluhan Cabang Olahraga (Cabor) di Kota Ternate, Kamis (31/8/2023) malam tadi mendatangi gedung DPRD yang terletak di Kalumat Puncak, Kelurahan Kalumata, Kecamatan Ternate Selatan.

Kedatangan puluhan pengurus Cabor itu didampingi langsung Ketua KONI kota Ternate M. Ghifari Bopeng dan Sekretaris Faujan A. Pinang serta beberapa pengurus KONI lain.

Amatan wartawan di lapangan, Ketua DPRD Kota Ternate Muhajirin Bailussy menerima para pengurus Cabor dan KONI. Dihadapan ketua DPRD Ketua KONI dan Sekretaris KONI serta perwakilan dari cabor menyampaikan tujuan kedatangan mereka, yakni mendesak Badan Anggaran (Banggar) segera mengakomodir dana hibah KONI yang telah disampaikan oleh TAPD Pemerintah Kota Ternate dalam KUA PPAS APBDP tahun 2023 sebesar Rp 1,4 miliar, karena anggaran tersebut telah dicoret oleh Banggar.

Tuntutan tersebut direspon oleh Muhajirin Bailussy. Menurut dia, dirinya tidak bisa putuskan sendiri karena harus dibicarakan dengan Banggar.

Tiba-tiba acara Paripurna yang dijadwalkan pukul 21.00 Wit hendak dimulai. Puluhan pengurus Cabor itu kemudian masuk ke dalam ruangan lalu berteriak meminta sidang paripurna ditunda, sehingga sempat terjadi adu mulut.

“Sebelum rapat paripurna kalian (KONI) keluar, jangan membuat rapat ini terdunda,” teriak, ketua DPRD, Muhajirin Bailussy.

Kata dia, nasib anggaran KONI ada di DPRD. “Kalian datang buat rebut saja,”katanya.

Beruntung, Sekretaris Dewan Aldy Ali langsung berkoordinasi dengan Ketua dan Sekretaris KONI meminta agar bertemu dengan Banggar di ruangan terpisah. Hal itu disetujui oleh Ketua dan Sekretaris KONI bersama pengurus Cabor, hanya saja anggota Banggar tidak mau menemui mereka sehingga kembali membuat keributan di depan ruang paripurna.

Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman langsung meminta Ketua dan Sekretaris KONI serta perwakilan Cabor bertemu untuk mencari solusi. Kurang lebih 30 menit pertemuan tersebut sedikit membuahkan hasil sehingga sidang paripurna dapat dilaksanakan.

Usai paripurna beberapa anggota Banggar langsung berkomunikasi dengan pengurus Cabor dan KONI, sehingga para pengurus Cabor merasa puas dan langsung balik.

Ketua KONI Kota Ternate, M Ghifari Bopeng menyampaikan, kedatangan pengurus KONI memastikan anggaran hibah KONI terakomodir.

“Kami tetap berupaya sebisa mungkin dana hibah tersebut bisa diakomodir dalam APBD perubahan. Sebab, usulan sudah proses tahapan kita sudah lalui dari usulan sampai di TAPD, itu kita sudah lewati dan alhamdulillah dari Rp 2,8 diakomodir Rp1,4 miliar,” jelasnya.

Hanya saja, dalam proses rapat anggaran Rp 1,4 itu dihilangkan oleh Banggar di DPRD. Inilah membuat teman-teman Cabor tidak puas.