Pemkot Ternate Dapat Tambahan Anggaran Rp 3 Miliar untuk Kawasan Kuliner

oleh -266 Dilihat
oleh

TARNATE #- Pemerintah Kota Ternate, tahun ini mendapat anggaran tambahan Rp 3 miliar dari Kementerian PUPR untuk melengkapi penataan kawasan kuliner Kampung Makasar Timur, Kota Ternate.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perkim, Muhammad Syafei, Sabtu (08/04/2023). Menurut Syafei, tambahan dana yang bersumber dari World Bank melalui Kementerian PUPR itu, sudah tersalurkan sehingga melengkapi kekurangan yang pada pembangunan penataan kawasan kuliner setempat.

“Sebelumnya sebagian besar anggaran sudah tersedot untuk melakukan pembangunan pondasi pada anjungan, sehingga ada sejumlah pekerjaan yang dikurangi,” ungkap Syafei.

Ia menjelaskan, pekerjaan pada tahun 2022 sudah diselesaikan 100 persen hanya saja terdapat sejumlah pekerjaan lainnya harus dilengkapi atau dipenuhi.

“Dalam waktu dekat, pekerjaan akan dilaksanakan, dan ditargetkan pada bulan Juni 2023 sudah selesai,” ucapnya.

Menurutnya, saat ini tanggung jawab Pokja untuk menyiapkan regulasi serta pihak pengelolaan untuk mengelola kawasan kuliner setempat.

“Kita akan buat aturan secara bersama, karena kita sudah bahas beberapa kali, sehingga dijadikan acuan untuk meminimalisir masalah yang akan timbul pada saat pelaksanaan,” katanya.

Syafei menambahkan, untuk rencana pihak yang akan mengelola kawasan kuliner tersebut, jika sudah beroperasi, bisa melalui pihak ketiga atau UPTD.

“Sebelumnya pada saat dilakukan rapat itu, alternatif pengelolaan kawasan itu diserahkan kepada UPTD, tapi itu belum final,” tandasnya.