Tiga Hari Kedepan Maluku Utara Masih Diguyur Hujan Lebat dan Angin Kencang

oleh -1002 Dilihat
oleh
Ilustrasi (Ft_ist)

TERNATE #- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Babullah Ternate, memprediksi adanya peningkatan curah hujan di Provinsi Maluku Utara (Malut) selaa 3 hari kedepan.

Prakirawan BMKG Zaki, mengatakan, prakiraan cuaca dalam tiga hari kedepan secara umum di wilayah Maluku Utara, cenderung masih terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.

Menurutnya, ada beberapa wilayah yang berpotensi hujan lebat hingga tiga hari kedepan, meliputi wilayah Kebupaten Kepulauan Sula dan Taliabu, Jailolo, Labuha, Maba, Morotai, Sanana, Tobelo dan Weda.

Sedangkan untuk wilayah Sofifi, Ternate, Tidore, masuk pada kategori hujan lokal dengan intesitas ringan hingga sedang.

“Puncak hujan lebat yang melanda wilayah Malut ini dikhususkan akan terjadi pada hari Jumat hingga Sabtu besok, kondisi ini diakibatkan karena ada bibit siklon diwilayahnya Nusa Tenggara Timur yang berdampak secara tidak langsung terhadap kondisi cuaca di Maluku Utara,” jelasnya pada indotimur.com, Kamis (24/2/2022).

Sementara untuk tinggi gelombang secara umum di wilayah Maluku Utara, cukup tinggi mencapai 0,5 hingga 2,5 meter, tapi untuk tinggi gelombang ekstrem hingga 4 meter berpotensi terjadi di perairan wilayah Morotai, Loloda dan sekitarnya.

“Jadi adanya pontensi gelombang ekstrem yang akan terjadi ini karena dipicu pergerakan angin yang berkisar 50 Knot dan pergerakan angin ini cukup ekstrim,” tuturnya.

Untuk itu, diimbau kepada masyarakat Maluku Utara agar selalu mencermati informasi dari BMKG maupun dari pemerintah setempat. Mengingat cuaca yang buruk masih melanda wilayah Malut.

“Kami berharap agar masyarakat selalu waspada, terlebih lagi kepada warga yang hendak berpergian menggunakan jalur transportasi laut maupun udara agar dapat menahan diri terlebih dahulu, kemudian kepada para nelayan juga dalam kondisi yang cukup berbahaya ini agar enggan melaut sekiranya hingga kondisi cuaca kembali stabil,” imbaunya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.