Ketua Dekranasda Kota Ternate: Tenun Ternate Bisa  Bersaing di Kanca Nasional

oleh -1050 Dilihat
oleh
Marliza Marsaoly

TERNATE# – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Ternate, Marliza Marsaoly menyampaikan, tenun khas Ternate bisa bersaing di kanca nasional. Hal ini disampaikan pada saat rapat kerja Dekranasda Kota Ternate, periode 2019-2024, Kamis (24/02/2022)

“Allhamdulillah untuk Maluku Utara, saat ini tenun Tidore sudah tembus pasar internasional. Ini adalah motivasi bagi para pecinta tenun. Maka Ternate tentunya bisa menyamai seperti Tidore,” ungkap Marliza.

Kata dia, bahkan Ternate sendiri harus lebih dari itu, aka butuh kerjasama dengan seluruh stakeholder sehingga bisa memperdayakan para  pelaku UMKM.

“Swalayan tara no ate masih menampung UMKM dari sektor pangan, maka kedepan tenun Ternate juga bisa masuk di tara no ate,” ujarnya.

Menurut Marliza, Pemkot tentunya akan mendorong agar tenun Ternate bisa bersaing di kanca nasional dan internasional. Namun masalah yang sering dihadapi dalam pengembangan tenun adalah tenaga kerja.

”Saya akui tenaga kerja dalam membidangi tenun sangat susah untuk rekrut, sehingga perlu melakukan pembinaan yang rutin terhadap putra-putri kita,” tutur istri Wali Kota Ternate ini.

Dia menambahkan, Ternate sendiri memiliki perajin batik tenun yang berada di kelurahan Tobenga, yakni Hartono.

“Pengrajin tenun di Ternate baru pak Hartono,” Tutup Ketua TP PKK Kota Ternate ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.