Halal Bihalal Moti Kota Penuh Hikmat

oleh -552 Dilihat
oleh

TERNATE # – Sesepuh dan warga Kelurahan Moti Kota, Kecamatan Moti, Kota Ternate, melaksanakan Halal Bihalal, yang menghadirkan Sultan Tidore, Husain Syah dan penceramah ustad Said Hamzah serta Forkopimca.

Sesepuh Kelurahan Moti Kota, Ade Adam Noch dalam sambutannya mengatakan, jika sebuah perbedaan itu dimaknai baik maka akan menjadi baik, bahkan dia juga menyebutkan, sampai saat ini sudah banyak warga di Kelurahan Moti Kota yang merantau keluar daerah termasuk dirinya.

“Saya itu merantau keluar sejak dari tahun 1972, sehingga ketika panitia menyampaikan kegiatan ini saya menyanggupi untuk datang guna member motivasi dan saling mengingatkan, bahwa kita harus bersatu dan tinggalkan perbedaan-perbedaan untuk membangun negeri, negara dan kampung kita,” ujarnya.

Menurut dia, tidak ada orang lain yang bisa membangun negeri ini jika tidak dilakukan oleh warga sendiri, dan momentum halal bihalal ini untuk memperat hubungan silaturahmi dan kebersamaan.

“Mudah-mudahan acara ini jadi momentum yang baik untuk kita melangkah ke depan, meskipun saat ini Moti punya perkembangan yang pesat jika dibandingkan tahun 1972, tapi yang diperlukan bukan hanya itu tapi diperlukan pengembangan pikiran dan kesadaran kita dalam beragama,” harapnya.

Sementara Sultan Tidore, Husain Sjah menambahkan, pentingnya silaturahmi dan persatuan maka momentum halal bihalal ini dapat mempererat persaudaraan bagi mereka yang jauh di perantuan dengan keluarga di kampung. Dalam kesempatan itu juga Sultan Tidore mengisahkan kisah Rasulullah SAW dan Nabi Daud serta memberikan motivasi ke warga Moti Kota.

“Orang yang selalu menjalin tali silaturahim akan dipanjang umur dan dimudahkan rezeki,” katanya.

Sultan Tidore juga mengisahkan seorang tentara muda yang sempat kalah dalam pertempuran dan kemudian memenangkan pertempuran berikut, kuncinya hanya korps (persatuan).

“Jadi dengan persatuan ini maka kita akan bisa memajukan Moti dan sejajar dengan kecamatan yang lain, yaitu koprs, korps dan in the korps,” sebutnya.

Ketua Panitia Ramli Ismail usai kegiatan mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi dan terima kasih kepada para sesepuh dan keluarga besar Moti Kota, yang telah memberikan dukungan atas terselenggaranya kegiatan halal bi halal keluarga besar Moti Kota.

“Kepada para warga Moti Kota kami juga menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga atas dukungannya sampai acara ini bisa dapat terlaksana,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.